Prabowo Terima Penganugerahan Jenderal Bintang 4 dari Presiden Jokowi

by -40 Views

Jakarta – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima penghargaan jenderal bintang 4 dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diberikan dalam Rapat Pimpinan (Rapim) TNI-Polri di GOR Ahmad Yani, Mabes TNI, Jakarta, Rabu (28/2).

“Penghargaan ini merupakan bentuk penghormatan dan pengakuan atas pengabdian penuhnya kepada rakyat, kepada bangsa, dan kepada negara. Saya mengucapkan selamat kepada Jenderal Prabowo Subianto,” kata Jokowi.

Jokowi memberikan kenaikan pangkat secara istimewa kepada Prabowo sesuai dengan Keputusan Presiden Nomor 13/TNI/Tahun 2024 tanggal 21 Februari 2024.

Sejalan dengan Keputusan Presiden tersebut, pemberian pangkat istimewa TNI kepada Prabowo ini sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku saat ini, yaitu Undang-Undang Nomor 20 tahun 2009. Di dalam UU tersebut diatur mengenai pengangkatan atau kenaikan pangkat istimewa.

Sebelumnya, pada tahun 2022 Prabowo telah menerima empat tanda kehormatan bintang militer utama, yaitu Bintang Yudha Dharma Utama; Bintang Kartika Eka Paksi Utama; Bintang Jalasena Utama; dan Bintang Swa Buwana Paksa Utama.

“Iya, ini agar kita semua tahu bahwa pada tahun 2022, Bapak Prabowo Subianto telah menerima anugerah bintang Yudha Dharma Utama atas jasanya di bidang pertahanan, memberikan kontribusi yang luar biasa bagi kemajuan TNI dan kemajuan negara,” kata Jokowi.

Jika merujuk pada pemberian tanda kehormatan bintang militer utama tersebut, seharusnya pemberian pangkat istimewa ini dilakukan dua tahun yang lalu.

Jokowi juga mengatakan pemberian anugerah tersebut telah melalui verifikasi Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan. Selain itu, pemberian anugerah juga diusulkan oleh Panglima TNI sesuai dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2009.

Karier dan Prestasi di Bidang Militer

Selama berkarier di dunia militer, Prabowo pernah menjabat beberapa jabatan strategis, seperti Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus dan Panglima Kostrad (Pangkostrad).

Berbagai catatan prestasi juga telah ditorehkan oleh Prabowo di bidang militer, salah satunya saat menjabat sebagai Danjen Kopassus melalui Operasi Mapenduma pada tahun 1996. Perjuangan Prabowo dan pasukannya pada saat itu berhasil membebaskan sandera dari Organisasi Papua Merdeka (OPM).

Kiprah Prabowo dalam mengharumkan nama Indonesia di dunia internasional juga terjadi pada tahun 1997 di mana ia menjadi sosok di balik ide brilian pengibaran bendera Merah Putih di puncak gunung tertinggi di dunia, Everest. Prabowo menugaskan tugas tersebut kepada Serka (Purn) Asmujino dan Brigjen Iwan Setiawan.

Meskipun dihadapi dengan risiko hidup dan mati selama pendakian, dengan semangat dan tekad yang tinggi, Merah Putih akhirnya berhasil dikibarkan di puncak gunung tersebut. (SENOPATI)

Source link